24 Oktober 2012

Melihat membaca mengamati memanfaatkan meramalkan peluang pasar dan mengukur permintaan pasar

Melihat peluang pasar, dimana para pengusaha harus mampu melihat peluang pasar yang terjadi di suatu daerah. Contohnya di daerah bojonggede-bogor di daerah tersebut banyak sekali penduduk yang pendatang dari daerah Jakarta bahkan dari luar Jawa, karena banyaknya pendudukan yang berdatangan tentu tingkat konsumsi akan semakin meningkat.       selain membaca pengusaha juga harus mampu membaca dan mengamati peluang pasar yang terjadi di daerah tersebut. Tentu saja yang tadinya daerah itu sepi oleh para pedagang kini daerah itu sudah banyak sekali pedagang dimana-mana bahkan sampai pelosok daerahpun banyak pedagangnya. Selain pedagang banyak pula usaha jasa yang tersedia, karena selain membutuhkan makanan atau minuman, para pendatang juga membutuhkan jasa lain-lain seperti, jasa penjahit, jasa privat untuk anak-anak mereka, dan jasa lainnya. Hal ini menyebabkan peluang pasar yang sangat besar bagi penduduk pribumi dan pendatang. Itu artinya mereka sudah mampu melihat, membaca, mengamati, memanfaatkan, meramalkan peluang pasar yang terjadi.  Permintaan pasar yang meningkat akan meningkatkan pula peluang pasar di suatu daerah. 

sumber:
 http://desi-andriyani01.blogspot.com/

0 komentar:

Posting Komentar